Tuesday, December 23, 2008

BIOGRAFI of AGUSTI AWAN ARIE


Terlahir di kota bersimbol Hiu dan Buaya yaitu kota Surabaya pada 04 Agustus 1966 dari keluarga besar militer, saya tumbuh dan berkembang dari masa anak-anak beranjak remaja dan menjadi dewasa di kota Pahlawan yang sangat inspiratif dan berpengaruh pada pembentukan karakter pribadi, karakter mental dan karakter sosial saya.

Dengan memulai pendidikan tingkat dasar di SD Negeri 319 Surabaya saya melanjutkan pendidikan tingkat menengah di SMP Negeri XIII Surabaya, selanjutnya saya mengenyam pendidikan tingkat atas dengan bersekolah di SMA Negeri VII Surabaya.

Dan untuk lebih memperkaya ability dan capability, saya memasuki era pendewasaan pendidikan akademis perguruan tinggi di STIE Perbanas Surabaya.
Pendidikan non akademis saya explore dengan aktif di berbagai kegiatan kemahasiswaan dan organisasi sosial, mulai dari Himpunan Mahasiswa Pecinta Alam, Search and Rescue BASARNAS, Senat Mahasiswa, dan kegiatan-kegiatan non akademi sosial positif lainnya.




Setelah lulus dan diwisuda sebagai sarjana muda dari pendidikan di perguruan tinggi, saya memulai karir sebagai profesional bankir dengan bekerja di Bank Niaga Surabaya pada pertengahan tahun 1989 start sebagai staf Junior Clerk di operational department. Dan pada akhirnya setelah mendapatkan pengalaman yang cukup dibidang perbankan, dan dikarenakan alasan yang sangat kuat untuk memupuk kemandirian, saya mulai memberanikan diri untuk hijrah ke kota Balikpapan pada tahun 1991.

Di kota Balikpapan inilah saya mengawali langkah baru serta kehidupan yang baru, yang lebih seru, lebih menarik dan menjadikan saya lebih matang dalam kemandirian setelah menimbah banyak ilmu2 sosial kemasyarakatan, ilmu2 aplikasi manajemen dan bisnis serta beraneka ragam wawasan wacana pengalaman perjalanan hidup lainnya.


















Dalam bidang bisnis wirausaha retail saya memulai mencoba membuka gerai outlet DiscTara di salah satu plasa kota Balikpapan (Balikpapan Plasa) pada tahun 1992 sampai dengan tahun 1995.


Di era tahun 1994, saya dan beberapa rekan membuat dan mendirikan impresario entertaintment and showbiz dengan nama WAH Enterprise, yang boleh dibilang sebagai salah satu pioneer wadah impresario yang mengawali bisnis entertaintment dengan konsep live show ataupun live event di Balikpapan-Samarinda (Kalimantan Timur), dengan mengadakan konser-konser musik dan mendatangkan artis-artis dan grup2 band-musik terbaik di Indonesia.

Pada era tahun 1994 saya juga turut andil melahirkan sebuah lembaga pendidikan kursus bahasa Inggris terbaik di Balikpapan dengan bendera CIPRASS BINACITRA yang sekarang berubah menjadi NEW CIPRASS.



Pada tahun 1996 sampai 1998 saya berkesempatan menimbah ilmu yang terkait dengan bisnis IT dengan incharge sebagai Site Manager untuk Lysco Mitra Computer di site/ lokasi konsesi penambangan batubara Kaltim Prima Coal Sangatta Kutai Timur Kalimantan Timur, dan pada periode masa tersebut sayapun berkesempatan belajar dan melakoni bisnis sebagai general supplier untuk support kolega2 bisnis saya dari Trakindo Sangatta, Hexindo Sangatta dan ODG Sangatta, dll dengan bendera Multi Hawindo.

Pada medio awal tahun 1999 saya kembali pulang kandang kekampung halaman di kota saya dilahirkan yaitu Surabaya, dengan memulai babak baru di bisnis yang baru bergabung dengan Money Mall, sebuah perusahaan yang bergerak dibidang jasa pengelolaan investasi futures trading (Bursa Berjangka) sebagai Account Executive-Futures Trading Brokerage.

Selanjutnya sejak tahun 2000 sampai dengan tahun 2008 saya berpindah bergabung ke perusahaan sejenis dalam bidang futures trading yaitu Millennium Danatama Indonesia, yang kemudian berganti nama menjadi Millennium Penata Futures.







Di medio 2002-2004 saya dengan impresario sebagai Brokerage Consultant Agency WONG CORPORATION berkesempatan membantu support set up beberapa kantor bisnis futures trading di Surabaya (Platinum Berjangka, KIA Investment, Golden Champion, FukWang Futures, dll)



Selanjutnya pada tahun 2003 di manajemen Millennium Penata Futures inilah saya lebih serius dan fokus memperdalam ilmu2 bisnis futures trading, dikarenakan opportunity business yang menarik dan penuh tantangan yang dinamis.

Dan semenjak aplikasi system online futures trading diwujudkan, saya yang menjalankan fungsi sebagai Business Development as Associate Branch Manager berkesempatan membantu Millennium Penata Futures untuk recovery progress ataupun support set up membuka beberapa kantor cabang/ outletnya di Surabaya, Bandung, Balikpapan, Kediri, Tulungagung, Jember, Solo, dll. (http://www.bbd-bca.blogspot.com/)


Dan pada medio akhir tahun 2007 saya sebagai Independent Brokerage Consultant Agency dan beberapa rekan telah membentuk dan mendirikan Asosiasi Broker Berjangka Indonesia, dengan harapan ABBI mampu mendukung dan memberikan peran serta didalam konteks pengembangan kwalitas sumber daya manusia yang berprofesi sebagai wakil pialang di industri bursa berjangka di Indonesia. (http://www.abbindonesia.site88.net/)















Pada tahun 2005, dengan WONG CORPORATION saya bersama beberapa rekan mendirikan impresario Coal Community Center di OSA Benakutai Hotel Balikpapan, sebagai wadah dan media saling bertukar informasi dan developing opportunity coal business.

Setelah hijrah kembali ke Samarinda, sejak Oktober 2008 saya bergabung di UNITY COAL INDONESIA incharge di manajemen UletBulu Mining pt. sebagai Project & Business Development, yang merupakan perusahaan joint venture antara Mesra Mining Grup (Indonesia) dan National Construction Company (Dubai-India) yang bergerak dalam bidang coal mining contractor di Kalimantan Timur. (http://www.uletbulumining.blogspot.com/)

Setelah menyelesaikan tugas di UletBulu Mining pt. didalam kegiatan support persiapan coal mining project di salah satu konsesi tambang batubara di Sanga-Sanga Kalimantan Timur, di medio awal Maret 2009 saya hijrah kembali ke Jakarta dan mendirikan impresario ICMBC - INDEPENDENT COAL MINING BUSINESS CONSULTANT, bekerjasama dengan MRA Grup dan berkantor operasional di Sampoerna Strategic 18Floor South Tower di kawasan Sudirman Jakarta. (http://www.ptmra.com/)

Sebagai independent personal developing dalam bidang online futures trading, pada medio akhir April 2009 saya telah ditunjuk menjadi IB (Introducing Broker) oleh AVA Financial Ltd. BVI, yang diharapkan kedepan dapat mendukung peran serta saya secara independent untuk membangun industri investasi dibidang perdagangan bursa berjangka secara global dan lebih profesional. (http://www.avafx.com/?tag=gwwn/)

Dengan pemberdayaan alternatif finance investment dalam bidang AquaCulture, pada medio Mei 2009, saya juga bergabung sebagai Business Development Division Head PT. DAVEN SQUAD INDONESIA berkantor pusat di Sampoerna Strategic 23Fl Sudirman Jakarta. Daven Squad Indonesia adalah sebuah agency lembaga pengelolaan dana investasi partnership with guarantee dari Daven Squad limited Malaysia, dalam bidang aquaculture project dengan konsep kompensasi investasi dalam bentuk Fix Income yang menjamin keamanan kerugian investasi partnership dengan Risk Insurance & Life Insurance.

Dan pada bulan Juni 2009 saya beserta teamwork telah merealisasi dan membuka kantor cabang pertama Daven Squad Indonesiadi Kalimantan Timur, berkantor di BRI Building 1Fl jl. Jend. Sudirman 37, Klandasan Balikpapan.

Di medio awal Juli 2009, saya telah mendirikan Independent Business Partner Daven Squad Indonesia di Balikpapan, bekerjasama dengan VICTORY INDO PUTRA yang berkantor di komplek Balikpapan Baru Blok Little China A5/20 Balikpapan.
(http://www.davensquadlimited.com.my/)


Pada kesempatan tersebut saya telah bergabung dalam manajemen bisnis Victory Indo Putra sebagai Business Development Consultant, dan menjalankan fungsi pengembangan bisnis dalam bidang : General Supply, Civil Contruction, Coal Mining Contractor, dan mempersiapkan beberapa business plan dalam bidang Mineral Water Industry, Kidz Campoes (one stop education and talent course), Resto & Distro Fashion, Event Organizer, dll.

Sejak akhir Juni 2009, saya juga telah mendirikan workshop LOEGOE Kaligrafi Production di Bandung yang memberdayakan beberapa sumber daya manusia dg talenta seni kaligrafi, dan membuka gallery outlet di Resto Bumahai Bandara Sepinggan Balikpapan.

Pada awal tahun 2010 tepatnya pada awal bulan April 2010, setelah saya melakukan kegiatan business support atas pendirian sebuah perusahaan pialang di Intiland Tower Surabaya, saya hijrah ke Banda Aceh NAD dan incharge dalam kegiatan bisnis finance investment sebagai Senior Business Development Group di IB Office Harvest International Futures. Dan pada medio tersebut saya telah ditunjuk sebagai IB-Introducing Broker dan WP-Wakil Pialang PT. Harvest International Futures.(http://www.hif.co.id/)

Medio November 2010, saya mudik pulang kampung halaman tercinta Surabaya sehubungan dengan kegiatan support set up kantor bisnis PT. Victory International Futures di Jl. Kartini 84 Surabaya. Dalam kegiatan bisnis di manajemen VIF Group Surabaya Kartini saya duty incharge sebagai Training Development, sesuai dengan talenta yang saya miliki seiring dengan pemberdayaan wawasan wacana semenjak saya develop IBCA dan ABBI.
Dikarenakan duty incharge saya di manajemen VIF Surabaya Kartini group, dengan sendirinya status Ijin Wakil Pialang Berjangka saya dipindahkan dari PT. Harvest International Futures ke PT. Victory International Futures (http://www.vif-corps.com/)

Pada medio Mei 2011, Alhamdulillah dengan didukung teamwork dan rekan-rekan yang bervisi sama, saya berkesempatan memberdayakan lagi kegiatan bisnis ABBI - Asosiasi Broker Berjangka Indonesia dengan konsep One Stop Education Concept for Futures Trading Business dalam konten Training Center, Outsourcing dan Traders Club.
ABBI dalam kegiatan bisnisnya berkantor di Intiland Tower 3Fl SOS 8 Jl. Panglima Sudirman 101-103 Surabaya, dengan dukungan rekan-rekan senior praktisi di industri perdagangan bursa berjangka, dan juga support dari senior group analytics dari Jakarta.



salam,

aGusti aWan aRie

Hotline : +6281347513145


Email :

gustiwawan@yahoo.com

gustiwawan@telkomsel.blackberry.com

WebSite :


http://www.abbindonesia.com

http://www.avafx.com/?tag=gwwn